Kamis, 01 Januari 2015

Headlines News :

Tips Kesehatan Wanita dan Anak – Terhindar dari Keracunan Makanan

Tips dan Trik Kesehatan Wanita dan Anak - Terhindar dari Keracunan Makanan

     Makanan yang berwarna segar dan menyolok di mata,gurih, dan renyah di lidah, tentunya menambah selera makan kita. Padahal banyak dari makanan tersebut yang mengandung berbagai zat berbahaya dan beracun yang berakibat buruk bagi kesehatan tubuh.

Bahan-bahan tersebut mulai dari pewarna buatan,pengawet,pelezat rasa,perenyah,pengenyal,pemanis buatan,pemutih dan sebagainya. 
Tips dan Trik kesehatan wanita dan anak untuk menghindari keracunan makanan bisa dilakukan dengan upaya-upaya berikut ini:
  • Hati-hati dalam membeli makanan dan bahan makanan serta minuman. Pengawet yang beracun mungkin saja digunakan dalam bahan makanan seperti formalin, zat warna,senyawa belerang yang dipakai untuk memerehkan daging yang sudah busuk. Antisipasi sederhana adalah memperhatikan dengan baik keadaan makanan yang akan dikonsumsi dalam hal warna,bau, dan bentuk.
  • Hati-hati dan simak dengan baik tanggal kadaluarsa. Saat membeli makanan dalam kaleng, perhatikan apakah kaleng wadah masih baik atau bocor,berkarat atau menggembung (tanda bahwa telah terjadi proses pembusukan oleh bakteri). Jika ragu, lebih baik jangan memaksakan diri untuk membeli makanan tersebut karena tentunya makanan tersebut akan merusak kesehatan tubuh.
  • Ikuti berita, baik dari media cetak maupun visual.
  • Konsultasi pada dokter atau petugas kesehatan bila ada masalah.

Dampak Kandungan Zat Berbahaya Bagi Kesehatan Tubuh

kesehatan-wanita-anak-tips-terhindar-dari-keracunan-makanan

     Menurut Prof. Fransiskus D Suyatna,PhD,SpFK, berbagai racun makanan dapat menimbulkan dampak yang beragam bagi kesehatan tubuh. Menurutnya,”parasit, seperti cacing gelang,kremi,cacing pita,atau yang lainnya dapat menimbulkan penyakit saluran cerna. Sementara pencemaran saluran cerna yang disebabkan oleh mikroorganisme atau virus,dapat menyebabkan diare,  misalnya diare oleh kuman Shigella atau amuba yang menimbulkan disentri, Vibrio cholerae yang menyebabkan penyakit muntaber, dan Salmonella yang menyebabkan demam tifoid”.
     Pencemaran oleh logam berat umumnya merusak organ karena efek racunnya, misalnya timbal merusak susunan saraf,ginjal,sel darah merah dan tulang; merkuri merusak sistem saraf dan ginjal; serta arsen yang menyebabkan gangguan kesehatan tubuh kita seperti merusak saluran cerna,sumsum tulang,kelainan paru,jantung, dan saraf.
     Berbagai racun dan zat berbahaya dalam makanan atau minuman memang tersebar di sekitar kita. Kewaspadaan dan kehati-hatian kita dalam mengkonsumsinya harus selalu ditingkatkan, agar kesehatan kita dan keluarga selalu terjaga. Banyak media informasi yang bisa kita manfaatkan untuk selalu memperbaharui pengetahuan kita tentang hal tersebut. Hati-hati dan waspadalah jangan sampai orang-orang terdekat kita menjadi korban.

Artikel Lainnya :
1.Kesehatan Tubuh – Mengenal Alergi
2.Tips Gaya Hidup Sehat Ala Dr Phaidon Lumban Toruan

Untuk informasi lebih lanjut, silakan menghubungi :
Triani Mustika
email : triani0409@gmail.com
facebook fanpage :
https://www.facebook.com/pages/Indonesia-Sehat

Tidak ada komentar:

Posting Komentar